David Beckham
dikabarkan sedang mempertimbangkan untuk hengkang ke China dan dilaporkan
sedang mengadakan pembicaraan dengan klub Shanghai Shenhua. Dalam pembicaraan dengan
klub tersebut, dilaporkan Beckham ditawar dengan bayaran £ 250.000 per pekan dan kontrak senilai £ 20
juta untuk jersey dan iklan. Bintang sepak bola asal Inggris tersebut
mengatakan bahwa dirinya ingin mendapat suatu tantangan terakhir di dunia sepak
bola dan ia menyatakan bahwa dengan pindah ke China tantangan itu akan didapat
bahkan lebih. Selain itu, merk iklan Beckham dinilai akan lebih meledak di
pasaran.
David Beckham
dikabarkan telah mengatakan perihal perundingannya dengan Shanghai Shenhua
kepada harian Sunday People di Amerika Serikat. Selain itu, Beckham juga
menjelaskan kepada sumber tersebut bahwa dirinya telah merasakan bermain sepak
bola di Eropa dan Amerika, dan kini Ia berkesempatan untuk berpetualang di Asia
dengan bergabung bersama klub asal China. Menurutnya, keputusan yang diambil
akan sangat penting dalam karirnya di dunia sepak bola.
David Beckham Ditawar Klub China, Shanghai Shenhua
Sebelumnya, David
Beckham memang telah menyatakan akan hengkang dari LA Galaxy sejak awal
Desember lalu. Pernyataan tersebut langsung membuat banyak klub ingin meminangnya.
klub-klub yang ingin meminangnya adalah klub asal Australia dan dua klub Liga
Perancis, AS Monaco dan Paris Saint-Germain. Selain itu, beberapa klub Liga
Utama Inggris juga menyatakan ingin merekrut pemain berusia 37 tahun tersebut.
Sumber lain ada yang
memberitakan bahwa David Beckham dengan serius mempertimbangkan tawaran klub
China, Shanghai Shenhua karena diklub tersebut juga dihuni oleh mantan pemain
top Eropa seperti Didier Drogba dan Nicolas Anelka.
0 comments:
Post a Comment